Jumat, 05 Desember 2014

Resep Oseng-oseng Buncis Enak Praktis

Resep Oseng-oseng Buncis enak praktis yang lezat dan juga sangat cocok bagi vegetarian ini, kini lebih mudah dan praktis dimasak. Buncis adalah sayur yang kaya dengan protein dan vitamin ini membantu menurunkan tekanan darah serta mengawal metabolisme gula dalam darah dan amat sesuai dimakan oleh mereka yang mengidap penyakit diabetes atau hipertensi. Kandungan serat dan enzim yang tinggi dapat membantu penurunan berat badan. Langsung saja berikut ini bahan2 dan cara memasak oseng-oseng buncis yang enak.

Oseng-oseng buncis enak

Bahan:
- 200 gr buncis, potong2
- 5 buah bakso, iris tipis
- 3 sdm ebi
- ½ sdt kaldu ayam bubuk
- 5 siung bawang merah, iris tipis
- Garam secukupnya

Cara Membuat Oseng-oseng Buncis:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
2. Masukkan bakso dan ebi, masak sampai matang.
3. Masukkan buncis dan bumbu lainnya, aduk-aduk sampai buncis empuk dan bumbu meresap angkat dan sajikan.

Keterangan:
Waktu memasak: 25 menit
Tingkat Kesulitan: Mudah
Untuk: 4 porsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar